Mabrur dan Penuh Haru: 374 Jemaah Haji Kloter 54 Ngawi Disambut di Pendopo Wedya Graha

Mabrur dan Penuh Haru: 374 Jemaah Haji Kloter 54 Ngawi Disambut di Pendopo Wedya Graha

Ngawi , ramah publik. Com– Kabar gembira datang dari Tanah Suci. Sebanyak 374 jemaah haji Kabupaten Ngawi yang tergabung dalam Kloter 54 Embarkasi Surabaya, telah kembali dengan selamat ke tanah air dan disambut secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten Ngawi, Minggu (29/6/2025) di Pendopo Wedya Graha.

Bupati Ngawi,H.Ony Anwar Harsono,ST, MH secara langsung memimpin prosesi penyambutan, didampingi oleh jajaran pejabat daerah, keluarga jemaah, serta petugas dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ngawi. Raut wajah penuh syukur dan haru menghiasi wajah para jemaah yang telah menyelesaikan rukun Islam kelima dengan penuh kesungguhan.

Dalam sambutannya, Bupati Ony menyampaikan ucapan selamat dan rasa syukurnya atas kembalinya para jemaah dalam keadaan sehat dan selamat.

> “Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Ngawi mengucapkan selamat datang kembali. Semoga seluruh jemaah yang telah menunaikan ibadah haji menjadi haji yang mabrur, yang mampu memberikan dampak positif bagi keluarga dan masyarakat sekitarnya,” tutur Bupati.

Ia juga mengungkapkan bahwa ada dua jemaah yang belum kembali, salah satunya dikabarkan wafat di Tanah Suci. Bupati Ony menyampaikan belasungkawa mendalam serta mendoakan agar jemaah tersebut mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT.

> “Semoga almarhum/almarhumah husnul khatimah, dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan. Untuk jemaah yang sedang dirawat, semoga segera sehat dan bisa berkumpul kembali dengan keluarga tercinta,” imbuhnya.

Kedatangan para jemaah disambut dengan tangis haru keluarga yang telah menunggu sejak pagi. Beberapa jemaah tampak masih mengenakan pakaian seragam haji, sementara yang lain menceritakan pengalaman spiritual mereka dengan penuh semangat.

Pemerintah Kabupaten Ngawi melalui Dinas Kesehatan juga menyiapkan layanan pemeriksaan kesehatan untuk memastikan kondisi fisik jemaah pasca-perjalanan panjang dari Arab Saudi ke Indonesia. Petugas haji daerah mengapresiasi kerja sama lintas sektor yang telah memastikan kelancaran dan kenyamanan seluruh proses ibadah.

Dengan kembalinya para jemaah haji, suasana religius dan penuh keberkahan kini kembali menghangatkan keluarga dan masyarakat Kabupaten Ngawi.(kurnia/Adv)